Menu

Mode Gelap

Diskursus · 27 Mar 2023 19:08 WIB ·

Sketsa Serba-serbi Salat Subuh (5): Busana Salat Subuh

 Ilustrasi (Foto: Shutterstock).* Perbesar

Ilustrasi (Foto: Shutterstock).*

Oleh Wina Armada Sukardi*

“Pakaian salat subuh kok kayak mau ke pesta,” kata isteri saya, suatu ketika saat beberapa tahun silam saya mau salat subuh di masjid. Saya cuma tersenyum saja.

Wina Armada Sukardi.*

Memang setiap saya salat subuh ke masjid, saya upayakan mengenakan busana yang serasi. Apapun macam dan corak pakaian yang kenakan, sedapat mungkin saya upayakan tetap serasi. Mau memakai gamis, sarung, celana sarung, pakaian “pakistan,” baju koko, sampai jas, saya upayakan selalu serasi. Kombinasi warna dipadu sedemikian rupa, sehingga relatif cocok. Mungkin hitam-hitam. Sarung atau celana sarung hitam dan pakaian atas dengan atau tanpa kerah berwarna hitam. Peci hitam. Waktu era sisa Covid-19 masih ada, masker pun hitam. Itu kalau serba hitam. Tapi bisa juga dikombinasikan dengan warna-warna lain yang matching.

Mungkin saja sebaliknya warna serba putih, termasuk kopiah atau tutup kembali putih. Dapat juga atasan putih yang dapat dikombinasikan dengar warna apapun.

Terkadang saya memakai selendang dengan berbagai ukuran panjang lebar serta pilihan aneka warna. Dalam hal ini termasuk yang “tradisional” dari berbagai daerah di Indonesia.

Ingat, serasi tak berarti mewah, walaupun dapat pula memang ada yang mewah.

Kenapa salat subuh perlu memakai busana yang serasi? Bukankah Allah tidak membutuhkan pakaian yang serasi seperti itu? Cukuplah bagi Allah keimanan dan ketaqwaan kita kepadaNYA.

Ya, memang Allah tidak membutuhkan busana yang serasi seperti yang saya pilih. Allah tidak memerlukan apapun dari kita, apalagi sekedar memakai busana yang serasi. Betul itu, tapi perlu diingat justeru kitalah yang memerlukannya. Kita yang membutuhkannya.

Memakai busana yang rapi dan terutama serasi, merupakan salah satu wujud pribadi ikut menghormati Allah. Menjunjung tinggi Alllah. Busana serasi adalah cermin diri ingin memberikan yang terbaik buat Allah. Kita mau mempersembahkan keserasian sebagai wujud simbol kita menempatkan Allah benar-benar di tempat yang paling tinggi. Paling terhormat. Ketemu tokoh penting di dunia saja,  kita memilih busana yang pantas, apalagi menghadapi kepada Allah di subuh hari.

Bila sepanjang kita telah melaksanakan kewajibannya dan menghindari dari larangan Allah, barangkali sudah cukup. Allah tidak pernah menuntut lebih dari kita. Namun sebaliknya kita sebagai umatNYA, sebagai hambaNYA, secara psikologis membutuhkan rasa ingin mengabdi. Rasa ingin memberikan. The best, yang terbaik. Bahkan yang asal-asalan. Membutuhkan bukti nyata.

Berpakaian yang serasi ketika salat subuh di masjid menjadi bagian dari itu. Setidaknya buat saya pribadi. Sebagai hambanya yang penuh kekurangan dan kelemahan, kita senantiasa ingin memperlihatkan dan memberikan yang terbaik kepada Allah, dalam segala hal, ternasuk dalam busana. Kitalah yang membutuhkan itu. Bukan Allah, sebab Allah sudah Maha Sempurna. Sedangkan kita hanyalah mahluk yang papa yang memerlukan wujud pembuktian ikhwal kecintaan kepada Allah.

Kendati tidak ada larangan, kita tidak ingin menghadap Allah Sesembahan Segala Manusia dengan pakaian ala kadarnya, apalagi yang lusuh dan compang-camping. Betapa tidak tahu diri dan tidak tahu malunya kita, saat menghadap tokoh manusia, kita memakai pakaian yang baik, bahkan mungkin juga terbaik, sementara sebaliknya menghadap Allah kita berpenampilan sesuka kita.

Penampilan diri dengan busana yang serasi ketika salat subuh juga menambah rasa percaya diri kita. Dengan penampilan seperti itu kita yakin dan percaya sudah berupaya memberikan lahir batin yang terbaik dari diri kita kepada Allah.

Tabik!***

(Bersambung)

*Penulis adalah wartawan dan advokat senior dan anggota Dewan Pakar Pengurus Pusat Muhamadiyah. Tulisan ini merupakan opini pribadi dan tidak mewakili organisasi.

Artikel ini telah dibaca 40 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Ingin Didoakan Malaikat? Lakukan Amalan Ini!

7 Desember 2024 - 21:20 WIB

Gubernur Jabar Pilihan Rakyat

3 Desember 2024 - 15:45 WIB

Mewujudkan Indonesia Emas 2045: Kemandirian Ekonomi Berbasis SDM Tangguh dan Pemanfaatan SDA

3 Desember 2024 - 10:18 WIB

Kenaikan Gaji Guru Non-ASN dan ASN; Menjadi Cambuk Guru Guna Mencetak Generasi Emas

1 Desember 2024 - 07:09 WIB

Detik-Detik Publik Memilih

25 November 2024 - 06:09 WIB

Kualitas Debat Pilkada 2024

15 November 2024 - 08:11 WIB

Trending di Berita