Menu

Mode Gelap

Berita · 2 Okt 2024 15:36 WIB ·

Tanamkan Cinta Batik Sejak Dini, Siswa PG-TK Darul Hikam 2 Diajak Belajar Membuat Batik

 Tanamkan Cinta Batik Sejak Dini, Siswa PG-TK Darul Hikam 2 Diajak Belajar Membuat Batik Perbesar

KABUPATEN BANDUNG (TUGUBANDUNG.ID) – Dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional, siswa Taman Kanak-kanak Darul Hikam 2 belajar membuat batik sederhana.

Kali ini, para siswa diajak berpartisipasi aktif membatik dengan metode kolase diatas pola.

Aktivitas ini selain bertujuan untuk merangsang kreativitas juga sebagai upaya memperkenalkan teknik dasar batik pada siswa dengan cara yang mudah dan menyenangkan.

Hal itu dikatakan oleh Kepala Sekolah TK Darul Hikam 2 Rinna Komalasari, saat ditemui wartawan, di Rancaekek, Kabupaten Bandung Rabu, (2/10/2024).

“Kami percaya, dengan mengenalkan batik pada anak-anak sejak dini, mereka akan tumbuh dengan rasa cinta dan bangga terhadap warisan budaya bangsa. Selain itu, melalui aktivitas kreatif ini, anak-anak dapat mengeksplorasi kreativitas mereka sambil belajar tentang identitas budaya yang kaya,” ujarnya.

Dengan serangkaian kegiatan edukatif dan kreatif yang melibatkan seluruh siswa itu, Rina berharap bisa mengenalkan warisan budaya batik kepada anak-anak sejak usia dini, sekaligus menumbuhkan kecintaan terhadap budaya Indonesia.

Selain belajar membuat batik, pada kegiatan itu juga para siswa diajak mengenal motif batik tradisional yang beragam sesuai asal daerahnya.

“Anak-anak diajak mengenal berbagai motif batik seperti motif parang, kawung, dan mega mendung, serta sejarah singkat di balik motif-motif tersebut,” tambah Rina.

Rangkaian kegiatan ditutup dengan sesi mendongeng tentang batik, dimana para siswa mendengarkan cerita mendalam tentang asal-usul batik yang disajikan dengan cara yang menarik melalui sesi mendongeng interaktif.

“Anak-anak sangat antusias mengikuti rangkaian kegiatan ini, ya semoga mereka makin mengenal dan cinta pada budaya bangsa yang tentunya dengan cara yang menarik dan menyenangkan,” pungkas Rinna.***

Artikel ini telah dibaca 60 kali

Baca Lainnya

Gencatan Senjata Disepakati, Rumah Zakat Rencanakan Penambahan Pendistribusian Bantuan ke Gaza

17 Januari 2025 - 09:39 WIB

Reli Dakar 2025: Nani Roma Kuasai Etape X Kategori Mobil

16 Januari 2025 - 23:52 WIB

Le Braga, Lokasi yang Tepat untuk Menikmati Atmosfer Kreatif dan Historis Jalan Braga

16 Januari 2025 - 22:06 WIB

Lawan Pelecehan dan Kekerasan Seksual, Ini Pelayanan dan Program Unggulan UPTD PPA Kota Bandung

16 Januari 2025 - 21:58 WIB

Ini Cara Lapor Jika Alami atau Mengetahui Adanya Kekerasan dan Pelecehan Seksual

16 Januari 2025 - 21:27 WIB

Mural Kolong Jembatan Pasupati Bakal Jadi Terpanjang di Indonesia

16 Januari 2025 - 21:18 WIB

Trending di Berita