Menu

Mode Gelap

Didaktika · 31 Okt 2023 09:15 WIB ·

Pengabdian Kepada Masyarakat, Dosen UPPM-FK Unisba Khitan Puluhan Anak di Kabupaten Bandung

 Pengabdian Kepada Masyarakat, Dosen UPPM-FK Unisba Khitan Puluhan Anak di Kabupaten Bandung Perbesar

KABUPATEN BANDUNG (TUGUBANDUNG.ID) – Dalam rangka Pengabdian kepada Masyarakat, Dosen Hibah Internal Unit Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat fakultas Kedokteran (UPPM-FK) Universitas Islam Bandung periode 2022-2023, yang diawali pada bulan Juni 2023, bertempat di kampung pereng, Desa Pangauban Kecamatan Pacet Kab. Bandung, telah berlangsung kegiatan silaturahmi dengan keluarga anak khitan yang dikhitan, Minggu, 29 Oktober 2023

Silaturahmi dengan anak yang telah di khitan pada tanggal 23 Juli 2023 itu diselenggarakan dalam rangka meningkatkan kinerja Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Kegiatan yang diketuai oleh Dosen FK Unisba Julia Hartati., dr., MKes, dengan anggota Samsudin Surialaga, dr.,M.Si itu berjudul “Pemberdayaan Ibu-Ibu Majelis Taklim Sirojul Ummah Tentang Pencegahan Infeksi Post Khitan Anak-Anak Di Kampung Girihieum Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung”.

Kegiatan PKM ini, diawali dengan pembukaan PKM pada tanggal 23 Juli 2023, dengan sambutan secara virtual oleh Plt Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Islam Bandung, Dr. Santun Bhekti Rahimah.,dr., MKes, dan sambutan secara luring diberikan oleh bapak pimpinan Tokoh Masyarakat desa Pangauban KH. Mahya, dan Ketua MUI desa Pangauban Bapak Wawan.

Sebagai latar belakang kegiatan ini adalah berdasarkan data dari para ketua RT Kampung Girihieum, ditemukan sejumlah anak-anak yang belum khitan kurang lebih 25 anak dengan kondisi orang tuanya tidak mampu untuk membayar pelaksanaan khitanan dan akses kesehatan cukup sulit.

Berdasarkan hal tersebut di atas, kegiatan PKM FK Unisba mengusung program khitanan masal sebagai media membantu warga kampung Girihieum melaksanakan syariat Islam berkhitan dan membantu anak-anak untuk mendapatkan hak kesehatan tubuhnya.

Hasil musyawarah dengan aparat setempat, kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah sebagai wujud kepedulian pihak akademik terhadap sesama warga masyarakat, serta memberikan pemahaman kepada warga yang mempunyai anak-anak mengenal syariat pelaksanaan khitan dari segi aspek agama dan kesehatan.

Selain itu kegiatan tersebut memfasilitasi keluarga yang secara ekonomi kurang mampu untuk melakukan khitan secara gratis sehingga anak-anak tetap mendapatkan hak layanan kesehatan.

Namun setelah pelaksanaan khitan tim PKM bekerjasama dengan majelis taklim ibu-ibu Sirojul Ummah bermaksud mengadakan sosialisasi dan pendampingan para orang tua yang anaknya dikhitan untuk mendapatkan informasi perawatan pasca khitan supaya terhindar dari komplikasi infeksi pasca khitan.

Pada kegiatan PKM ini berhasil dikhitan 11 anak, oleh tim pengabdi yang terdiri dari dokter-dokter alumni FK Unisba yang bekerjasama dengan mahasiswa dan dosen tim pengabdi.

Pada akhir kegiatan khitanan masal dilakukan sosialisasi tentang perawatan pasca khitan agar terhindar dari infeksi, kepada ibu-ibu yang anaknya dikhitan diikuti juga oleh ibu-ibu pengajian Sirojul ummah. Hal ini dimaksudkan supaya pemeliharaan anak terhindar dari penyakit infeksi pasca khitan dapat tersosialisasikan dengan lebih luas.

Setelah kegiatan diharapkan informasi pemelliharaan luka anak pasca khitan sebagai salah satu pilar hidup bersih sehat dapat diterapkan di masyarakat, sehingga kualitas hidup sehat anak pasca khitan dapat tetap terjaga.***

Artikel ini telah dibaca 101 kali

Baca Lainnya

Ada 7 Golongan Manusia Beruntung di Padang Mahsyar, Ini Diantaranya!

1 Oktober 2024 - 14:13 WIB

Dosen dan Mahasiswa Ubhara Jaya Ciptakan GIS untuk Mitigasi Longsor di Cibadak Sukabumi

26 September 2024 - 10:59 WIB

Fikom Ubhara Jaya Melakukan Pengabdian Kepada Masyarakat Mengenai Kesadaran Mitigasi Bencana Alam di Sukabumi

20 September 2024 - 20:47 WIB

Unla Gelar Masa Pengenalan Lingkungan Kampus, 687 Mahasiswa Baru Resmi Bergabung

19 September 2024 - 22:33 WIB

HIMAIF IWU Gelar Seminar “Perkembangan WEB: Tantangan dan Peluang di Era Digital”

10 Agustus 2024 - 22:15 WIB

Tim PKM FISIP Unpas Kenalkan Siswa SMA tentang Grafologi Sebagai Alat Analisis Karakter dan Potensi Diri

30 Juli 2024 - 06:20 WIB

Trending di Berita