Menu

Mode Gelap

Berita · 6 Sep 2023 10:30 WIB ·

Vuelta a Espana ke-78/2023: Ganna Tercepat di Etape X, Sepp Kuss Pertahankan Kaus Merah

 Filippo Ganna (Ineos Grenadier/Italia) pemenang ITT 25,8 km pada etape X Vuelta a Espana 2023 di Valladolid, Spanyol, Selasa (5/9/2023). (Foto: Getty Images).* Perbesar

Filippo Ganna (Ineos Grenadier/Italia) pemenang ITT 25,8 km pada etape X Vuelta a Espana 2023 di Valladolid, Spanyol, Selasa (5/9/2023). (Foto: Getty Images).*

VALLADOLID, SPANYOL (TUGUBANDUNG.ID) – Filippo Ganna andalan tim Ineos Grenadier menunjukkan kelasnya sebagai juara dunia ITT 2 kali (2020, 2021) dengan penampilan solid memenangi etape X Nomor ITT (Individual Time Trial) 25,8 km Vuelta a Espana 2023, Selasa (5/9/2023) di Valladolid, rute datar.

Atlet asal Italia berusia 27 tahun ini mencatat waktu tercepat 27 menit 39 detik (kecepatan rata-rata 55,9 km/jam), unggul 16 detik atas juara dunia ITT 2023 Remco Evenepoel (Soudal- Quick) di tempat kedua. Posisi ketiga oleh juara Vuelta 3 kali Primoz Roglic (33) tim Jumbo Visma/Slovania + 36 detik. Sedangkan juara Tour de France 2023 Jonas Vingegaard (Jumbo Visma/Denmark) di urutan ke-10 (+ 1 menit 18 detik).

Sementara pemegang kaus merah (pimpinan klasemen) Vuelta 2023, Sepp Kuss (Jumbo Visma/AS) yang start paling akhir meski bukan atlet spesialis ITT (uiian kecepatan individu) mampu tampil cukup bagus, menempati urutan ke-13 dengan catatan waktu + 1 menit 29 detik lebih lambat, sehingga kaus merah (pimpinan klasemen) mampu dipertahankan letnan tim Jumvo Visma ini.

“Ini penampilan petama kali saya di nomor ITT sebagai pimpinan klasemen, start paling akhir pengalaman pertama tidak ada yang menyusul saya. Kaus merah ini memberi tambahan semangat memacu lebih maksimal, terbukti catatan waktu cukup bagus kaus merah masih saya kuasai,” ungkap Sepp Kuss pada jumpa pers.

“Sekarang beban mental sudah tidak ada lagi, saya cukup mampu di nomor ITT. Ini meningkatkan percaya diri saya seluruh anggota tim Jumbo Visma,” ujar Kuss.

“Sekarang tekad kami di tim Jumbo Visma adalah mempertahankan kaus merah ini, kalaupun harus lepas masih ada dua unggulan utama kami, Primoz Roglic dan Jonas Vingegaard  untuk  bersaing menjadi menjadi juara Vuelta 2023,” tambahnya.

“Percaya diri tim kini amat tingg, ini amat penting untuki menghadapi etape-etape selanjutnya yang masih 11 etape lagi hingga finis di Madrid 17 September nanti,” tegasnya.

Sementara Primoz Roglic juara bertahan Vuelta 3 kali (2019, 2020, 2021) menyatakan puas atas performa rekan setim yang juga letnan timnya.

“Sepp adalah kekuatan penting di di tim Jumbo Visma, perannya membantu saya menjuarai Vuelta 3 kali dan Giro d’Italia 2023 serta mendukung Jonas Vingegaard menjadi juara Tour de France 2 kali membuktikanya. Saya bangga atas kemampuanya dan kini Sepp memegang kaus merah, semoga dia bisa teus bertahan dan kami akan mendukungnya terus,” ujar Roglic.

Sementara Remco Enenepoel (Soudal Quick Step) juara bertahan Vuelta 2022 yang gagal memenangi ITT pada etape X mengaku terkejut atas performa Sepp Kuss. “Saya tidak mengira Sepp Kuss mampu tampil bagus, karena saya targetkan tadinya kaus merah bisa saya ambil alih hari ini. Saya ucapkan selamat pada Sepp…dia tampil prima,” ujar Evenepoel juara dunia ITT 2023.

Klasemen hingga etape X

  1. Sepp Kuss (Jumbo Visma/AS) 35 jam 52 menit 38 detik
  2. Marc Soler (tim UAE Emirates/Spanyol) + 26 detik
  3. Remco Evenepoel (Soudal Quick Step/Belgia) +1 menit 9 detik
  4. Primoz Roglic (Jumbo Visma/Slovenia) + 1 menit 36 detik
  5. Lenny Martinez (Groupama FDJ/Prancis) + 2 menit 2 detik
  6. Joao Almeida (tim UAE Emirates/Portugal) +2 menit 16 detik
  7. Jonas Vingegaard (Jumbo Visma/Denmark) + 2 menit 22 detik

Rabu (6/9/2023) WIB Vuelta dilanjutkan etape XI rute tanjakan Lerma-La Laguna Negra 163,2 km. (Bambang Kunthady)***

Artikel ini telah dibaca 189 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Studio Prewed Solusi Praktis di Tengah Meningkatnya Angka Pernikahan dalam 5 Tahun Terakhir

6 Oktober 2024 - 07:53 WIB

Petronas Le Tour de Langkawi 2024: Poole Selangkah Lagi Juara Umum

6 Oktober 2024 - 06:07 WIB

Dukung Konektivitas Pedesaan dan Ketahanan Iklim, Digital Access Programme Gandeng Common Room Gelar Rural ICT Camp 2024 di Sukabumi

5 Oktober 2024 - 22:29 WIB

Petronas Le Tour de Langkawi 2024: Tarozzi Menang Sprint Etape VI

5 Oktober 2024 - 06:05 WIB

Jelang 1 Tahun Gaza Berduka, Rumah Zakat Adakan Long March dan Diskusi Kemerdekaan Palestina

4 Oktober 2024 - 23:11 WIB

Darul Hikam Miliki Kurikulum Anti Bullying di Sekolah

4 Oktober 2024 - 22:44 WIB

Trending di Berita