Menu

Mode Gelap

Berita · 22 Jun 2023 17:25 WIB ·

Tour de Slovenia 2023: Filippo Zana Juara

 Filippo Zana (Jayco Alula/Italia) juara Tour de Slovenia 2023. (Foto: Stuart Franklin/Getty Images).* Perbesar

Filippo Zana (Jayco Alula/Italia) juara Tour de Slovenia 2023. (Foto: Stuart Franklin/Getty Images).*

NOVO MESTO, SLOVENIA (TUGUBANDUNG.ID) – Filippo Zana (Jayco Alula) menjadi juara balap sepeda Tour deo Slovenia edisi ke-29/2023 yang berakhir di Novo Mesto akhir pekan lalu, setelah di etape V (terakhir) finis urutan kedua di belakang pemenang etape ini pembalap tuan rumah Matej Mohoric (Bahrain Victorious/Slovenia) pada rute yang agak menanjak menuju finis.

Juara nasional “road race” Italia  berusia 24 tahun ini menempel ketat Mohoric yang break away 10 km jelang finis pada etape sejauh 142 km (Vrhnika-Novo Mesto). Di garis finis dua pembalap yang sukses melepaskan diri ini terlibat duel sprint yang dimenangi Mohoric (Bahrain Victorious), sedangkan Filippo Zana yang merebut pimpinan klasemen di etape IV harus puas finis kedua dengan waktu sama 3 jam 7 mebit 49 detik sehingga tak tergoyahkan sebagai pimpinan klasemen dan menjadi juara Tour de Slovenia 2023 tanpa memenangi etape. Tour de Slovenia menempuh jarak total 875 km terbagi 5 etape (14-18 Juni 2023).

Matej Mohoric (Bahrain Victorious/Slovenia) pemenang etape V Tour de Slovenia menunjuk ke atas mengenang rekan setimnya Gino Mader (Bahrain Victorious/Swiss) yang meninggal akibat terjatuh di etape V Tour de Swiss 2023, Jumat (16/6/2023) pekan lalu. (Foto: Sportida).*

Di klasemen akhir, Filippo Zana (Jayco Alula/Italia) mencatat total waktu tercepat 20 jam 24 detik, kedua Matej Mohoric (Bahrain Victorious/Slovenia) + 18 detik dan ketiga Diego Ulissi (UAE Team Emirates/Italia) + 23 detik.

Pada jumpa media usai memenangi etape V (terakhir), Matej Mohoric rekan setim pembalap Swiss Gino Mader (Bahrain Victorious) yang meninggal akibat terjatuh ke lembah curam di etape V ketika mengikuti Tour de Swiss, mengatakan dia amat sedih akibat gugurnya Gino saat mengikuti lomba membela timnya Bahrain Victorious dan negaranya Swiss.

“Kemenangan etape V di Tour de Slovenia saya dedikasikan pada sahabat dekat saya Gino Mader yang kini berada di atas sana,” ungkap Mohoric dengan wajah sedih. (Bambang Kunthady)***

Artikel ini telah dibaca 44 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Momentum Hari Perhubungan Nasional 2024, Dishub Jabar Beri 3.000 Tiket “Shuttle” Travel Gratis

9 September 2024 - 14:44 WIB

Sekda Herman Suryatman Hadiri Pembukaan MTQ Tingkat Nasional XXX Tahun 2024

9 September 2024 - 08:12 WIB

Vuelta a Espana ke-79/2024: Roglic Menuju Podium Juara Vuelta Empat Kali di Madrid

9 September 2024 - 06:11 WIB

Dorong Jabar Jadi Poros Ekonomi Syariah, Ratusan Orang Ikuti Halal Fun Walk di Bandung

8 September 2024 - 18:50 WIB

Puluhan Lukisan Karya Sejumlah Maestro Dipamerkan di Bandung

8 September 2024 - 13:32 WIB

Review MotoGP Aragon-Spanyol 2024: Marques “Comeback” ke Puncak Podium, Setelah 3 tahun Puasa Juara

8 September 2024 - 06:50 WIB

Trending di Berita