JABAL HATT, OMAN (TUGUBANDUNG.ID) – Kaus merah tanda pimpinan klasemen balap sepeda Tour de Oman (TdO) 2023 kembali berpindah tangan untuk ketiga kalinya, kali ini giliran jago tanjakan asal AS, Matteo Jorgensen (23) yang tergabung di tim Movistar (Spanyol) melesat terdepan di rute tanjakan etape III, Selasa (14/2/2023) WIB.
Jorgensen menyelesaikan rute sejauh 151 km (Al Khobar – Jabal Hatt) dengan waktu 3 jam 33 menit 31 detik, posisi kedua terpaut 1 detik Mauri Vansevenant (Soudal Quick Step/Belgia) dan ketiga Geoffrey Bouchard (AG2R Citroen/Prancis) + 3 detik.
Sementara pemegang kaus merah Jesus Herrada (Cofidis/Spanyol) harus puas finis kesebelas tertinggal 16 detik sehingga harus kehilangan kaus merahnya, diambil alih oleh Jorgensen.
Kini pimpinan klasemen yang dalam tiga etape terus berganti pemilik, setelah etape III dipegang Jorgensen (Movistar/AS) dengan keunggulan 5 detik atas runner up Mauri Vansevenant (Soudal Quick Step), ketiga Geoffrey Bouchard (AG2R) + 14 detik.
Sedangkan pemegang kaus merah sebelumnya Jesus Herrada (Cofidis) di klasemen kini turun ke posisi keenam + 16 detik.
“Saya akan berupaya menjadi orang pertama pada TdO 2023 yang bisa mempertahankan kaus merah di etape IV dan juga di etape V yang merupakan etape terakhir. Akan berat tapi saya akan berjuang untuk menjadi juara TdO 2023 dengan dukungan tim Movistar,” ungkap Jorgensen usai upacara podium.
Rabu (15/2/2023) etape IV TdO kembali menempuh rute tanjakan Izki –Yitti Hils 204 km yang menjadi persaingan sengit perebutan kaus merah pimpinan klasemen. (Bambang Kunthady)***