Menu

Mode Gelap

Berita · 9 Jul 2023 19:28 WIB ·

KKJ – PKJB 2023 Berakhir, Transaksi Capai 2,5 M Lebih

 KKJ – PKJB 2023 Berakhir, Transaksi Capai 2,5 M Lebih Perbesar

KOTA BANDUNG (TUGUBANDUNG.ID) – Nilai transaksi pada gelaran Karya Kreatif Jabar – Pekan Kerajinan Jawa Barat (KKJ-PKJB) mencapai lebih dari Rp2,5 miliar. KKJ-PKJB 2023 yang diikuti lebih dari 100 pelaku UMKM tersebut resmi ditutup Minggu (9/7/2023), setelah digelar selama 3 hari, 7-9 Juli 2023.

Selain transaksi mencapai lebih dari 2 M, Deputy Kepala Perwakilan Bank Indonesia Jabar Bambang Pramono dalam sambutan penutupan menyampaikan selama KKJ-PKJB juga terjadi business matching yang mempertemukan pelaku UMKM dan perbankan.

Dari sisi business matching pembiayaan, dalam KKJ PKJB 2023, telah tersalurkan kredit senilai 48,45 miliar rupiah dari 7 bank kepada 14 UMKM Jawa Barat.

“Jumlah pengunjung baik secara fisik maupun online yang hadir melalui kanal media sosial Bank Indonesia Jawa Barat yang meningkat dibandingkan pelaksanaan KKJ PKJB tahun lalu, demikian juga dengan hasil business matching, ” ujarnya, Minggu (9/7/2023).

Selanjutnya, penjualan produk kreatif UMKM mitra BI dan Dekranasda Jawa Barat ini tentunya tidak berakhir pada event ini saja, namun tetap dapat dilakukan di berbagai marketplace dari UMKM pendukung acara.

“Harapan kami kegiatan KKJ – PKJB 2023 yang dilaksanakan ini dapat dijadikan sebagai momentum kebangkitan UMKM Jawa Barat sekaligus mengangkat citra budaya Jawa Barat, sehingga menjadi percontohan sinergitas di daerah lainnya dan melahirkan UMKM yang memiliki ketahanan ekonomi tinggi,” tuturnya.

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jabar Barat Noneng Komaranengsih mengatakan banyak hal yang dicapai dalam KKJ-PKJB 2023. Antara lain tercapainya perluasan akses pasar UMKM hingga akses keuangan pada perbankan.

“Hasil menakjubkan adalah dalam 3 hari pelaksanaan KKJ-PKJB, 7-9 Juni 2023, tercatat transaksi, sesuai perhitungan Bank Indonesia, sebesar Rp2,5 miliar,” tuturnya.

Ini menunjukan tingginya minat masyarakat terhadap produk lokal kerajinan UMKM Jabar. Ia berharap kolaborasi antara Pemprov Jabar, Dekranasda Jabar dan BI Jabar akan terus berlanjut untuk membantu UMKM Jabar juara di Jabar dan nasional. (Pun) ***

Artikel ini telah dibaca 36 kali

Baca Lainnya

Gerakkan Transisi Energi Melalui Electrifying Lifestyle, PLN Gelar Jabar Smile 3.0 Festival

26 September 2023 - 07:22 WIB

Petronas Le Tour de Langkawi 2023: Zanoncello Ambil Alih Kaus Hijau, Jackson Terdepan Etape III

26 September 2023 - 06:08 WIB

bjb WideScreen Expendables 4 di Gandaria City Jakarta Disambut Meriah Nasabah bank bjb

26 September 2023 - 05:51 WIB

MotoGP India 2023: Bezzecchi Mendominasi, Bagnaia Terjatuh Gagal Finis

26 September 2023 - 05:49 WIB

Operasi Pasar Rakyat 10 Ton Beras SPHP Disiapkan Koperasi dan Pedagang Di Cikurubuk Tasikmalaya

25 September 2023 - 22:09 WIB

HARI JADI KOTA BANDUNG KE-213 Bey Machmudin Dorong Bandung Jadi Kota Ramah Wisatawan

25 September 2023 - 19:26 WIB

Trending di Berita