Menu

Mode Gelap

Berita · 21 Nov 2024 19:57 WIB ·

Wika Gedung Rampungkan Proyek Gedung ITB Innovation Park di Gedebage

 Wika Gedung Rampungkan Proyek Gedung ITB Innovation Park di Gedebage Perbesar

KOTA BANDUNG (TUGUBANDUNG.ID) – PT Wijaya Karya Bangunan Gedung Tbk (WIKA Gedung) sudah merampungkan semua tahap Pembangunan proyek ITB Innovation Park. Mereka tinggal menyelesaikan sisa pekerjaan tahap akhir.

Diketahui, proses pembangunan gedung yang berlokasi di kawasan Summarecon Bandung, Kota Bandung ini memakan waktu 852 hari kalender. Berbagai teknik digunakan untuk memastikan keamanan dan fungsi bangunan terjaga.

Salah satu yang krusial adalah penguatan lahan, karena Kawasan Gede Bage di Kota Bandung masuk dalam kategori danau purba. Proses penguatan lahan tersebut menghabiskan waktu kurang lebih tiga bulan.

Kemudian, Wika Gedung menerapkan Lean Construction. Hal tersebut berhasil meningkatkan efisiensi waktu dan biaya pada proyek ini.

“Proyek ini juga mendapatkan apresiasi dari pemberi tugas atas manajemen jadwal yang efektif dan pengendalian kualitas kerja,” ucap Project Manager ITB Innovation Park, Eri Wibowo

Proyek ini dirancang sebagai pusat inovasi dan kolaborasi yang mengintegrasikan ilmu pengetahuan, teknologi, serta konsep keberlanjutan dalam sektor pendidikan tinggi di Indonesia.

ITB Innovation Park mencakup dua gedung utama dengan desain modern minimalis yang mengusung filosofi “Empat Pilar Kebangsaan ITB”—Teknologi, Sains, Humaniora, dan Seni.

Gedung ini menjadi bangunan tinggi pertama dengan fasilitas basement di kawasan Gedebage, Bandung. Adapun lingkup pekerjaan meliputi pekerjaan struktur, arsitektur, mekanikal-elektrikal-plumbing (MEP), interior, dan lanskap yang dirancang untuk efisiensi energi dan kenyamanan pengguna.

Proyek ini berhasil dirampungkan sesuai jadwal pada Oktober 2024 setelah melalui masa pengerjaan selama 852 hari kalender. ITB Innovation Park dilengkapi dengan panel surya yang mampu mengurangi konsumsi energi listrik hingga 159 KWP, pengaturan orientasi bangunan untuk meminimalkan penyerapan panas, serta ventilasi alami yang memanfaatkan efek stack effect guna menciptakan sirkulasi udara yang optimal.

Corporate Secretary Wika Gedung, Purba Yudha Tama mengatakan, sebagai bagian dari upaya meningkatkan kolaborasi dan inovasi, ITB Innovation Park dirancang untuk menjadi ruang multifungsi yang mendukung berbagai aktivitas akademik, penelitian, dan industri.

“Gedung ini mencakup fasilitas seperti laboratorium teknologi canggih, co-working space , ruang kelas coding, hingga pusat data ICT yang menjadi wadah bagi generasi muda untuk menciptakan solusi inovatif bagi tantangan masa depan,” terang dia.***

Artikel ini telah dibaca 33 kali

Baca Lainnya

PLN Siaga Pulihkan Listrik Terdampak Banjir dan Himbau Warga Waspada Bahaya Listrik

4 Desember 2024 - 19:29 WIB

Mantap! Daop 2 Bandung Kini Gunakan Bantalan Rel Sintetis, Inovasi Bekelanjutan Ramah Lingkungan

4 Desember 2024 - 18:58 WIB

Jelang Seri Terakhir GP F1 Abu Dhabi 2024, Ferrari dan McLaren Perebutkan Juara Konstruktor

4 Desember 2024 - 18:29 WIB

Pegadaian Kanwil X Jabar Serahkan Hadiah Badai Emas Periode Kedua 2024

4 Desember 2024 - 17:36 WIB

CIMB Niaga Hadirkan Digital Lounge Campus dan Gelar Career Festival di Universitas Katolik Parahyangan Bandung

4 Desember 2024 - 16:42 WIB

KB FKPPI Kabupaten Bandung: Hormati Hasil KPU dan Siap Kawal Suara Pilkada!

4 Desember 2024 - 07:10 WIB

Trending di Berita