Menu

Mode Gelap

Berita · 30 Mei 2024 14:32 WIB ·

Sukses Jalankan Program CSR, SEI Raih Juara dalam Ajang Penghargaan CSR Tertinggi 2024

 Dok. PT. SEI Perbesar

Dok. PT. SEI

JAKARTA (TUGUBANDUNG.ID) – Dalam menjalankan bisnis perusahaan, PT. Surya Energi Indotama (SEI) memiliki tanggung jawab secara sosial kepada masyarakat serta stakeholder. SEI berkomitmen untuk dapat berperan aktif, efektif dan berkualitas dalam mengaplikasikan program Corporate Social Responsibility (CSR) sesuai dengan core bisnis SEI di bidang Renewable Energy yang dapat menghasilkan manfaat maksimal bagi seluruh pihak.

Atas dedikasinya tersebut, bertempat di salah satu Ballroom hotel Bintang lima di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, ajang penghargaan TOP CSR 2024 diselenggarakan. Acara yang didukung oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia ini merupakan ajang penghargaan tertinggi bagi perusahaan yang dinilai suskes menjalankan program CSR dalam aktivitasnya.

Dalam ajang penghargaan yang digelar Rabu (29/5/2024) tersebut, SEI dinobatkan sebagai juara TOP CSR 2024 melalui program Kebun Pangan Jupiter Rahayu dan I Made Sandika Dwiantara, Direktur Utama SEI dinobatkan sebagai TOP LEADER ON CSR COMMITMENT 2024.

Dalam sambutan yang disampaikan oleh Direktorat Jenderal (Dirjen) Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan (PPKL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Sigit Reliantoro menyampaikam bahwa perusahaan kini dituntut berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan untuk meminimalkan dampak negatif yang mana saat ini Indonesia dinilai tak hanya krisis global warming namun juga perubahan iklim (climate change), yang harus diatasi secara terintegrasi melalui aksi nyata perusahaan salah satunya dengan program CSR.

Sustainable Renewable Energy for Community Welfare, menjadi goal dari program CSR SEI yang fokus pada Enviroment, Social dan Goverment (ESG) juga pembangunan berkelanjutan untuk menyejahterakan masyarakat melalui 7 pilar CSR yaitu pendidikan, kesehatan, kebudayaan, kemitraan, layanan umum, lingkungan dan bantuan kemanusiaan bencana alam.

“Penghargaan TOP CSR yang SEI raih merupakan wujud nyata atas tanggung jawab perusahaan kepada lingkungan sosial, yang telah di aplikasikan tak hanya pada fasilitas umum juga pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan. Saat ini, program unggulan CSR SEI telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Kota Bandung dengan kehadiran saung tenaga surya di beberapa titik fasilitas publik dan SEI pun turut mendukung program pemerintah dalam urban farming yang terintegrasi dengan energi baru terbarukan, yang telah dapat dinikmati oleh masyarakat wilayah Margahayu, Kota Bandung melalui Kebun Pangan Jupiter Rahayu,” jelas Made.

Kebun Pangan Jupiter Rahayu merupakan program CSR unggulan SEI yang mengusung konsep urban farming terintegrasi lengkap dengan fasilitas saung tenaga surya. Program kebun pangan ini turut mendukung program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan dimulai dari lingkungan sekitar. Kebun Pangan “Jupiter Rahayu” menjadi wujud komitmen CSR SEI untuk menjaga kelestarian ekosistem. (Pun)***

Artikel ini telah dibaca 18 kali

Baca Lainnya

Il Lombardia ke-118/2024: Pogacar Menang Mudah, Juara 4 Kali Beruntun

14 Oktober 2024 - 17:09 WIB

Maksimalkan Layanan Kesehatan Bagi Lansia, Farhan siapkan program ‘Ngarumat Sepuh’

14 Oktober 2024 - 15:56 WIB

Begini Cara Farhan Atasi Sampah di Kota Bandung

14 Oktober 2024 - 15:52 WIB

RCEO BRI Regional Office Bandung Salurkan Beasiswa untuk 50 Siswa di Kabupaten Ciamis dan Kuningan

14 Oktober 2024 - 15:33 WIB

Puluhan Ribu Lembar Uang Palsu Dimusnahkan

14 Oktober 2024 - 15:00 WIB

Polisi Berhasil Meringkus Pencuri Rel KA di Karawang

13 Oktober 2024 - 07:45 WIB

Trending di Berita