BENDERA Merah Putih akhirnya berkibar dan lagu Indonesia Raya berkumandang di arena Olimpiade Paris XXXIII/2024 Jumat (9/8/2024) dinihari WIB mengiringi sukses dua atlet putra Indonesia meraih medali emas yaitu atlet muda Rizki Juniarsyah (21) merebut emas dari Angkat Besi kelas 73 kg dan Veddriq Leonardo (27) di cabang Sport Climbing (Panjat Tebing) merebut emas dari nomor Speed Climbing putra.
Dengan raihan 2 emas dan 1 perunggu ini kontingen Indonesia dengan sisa tiga hari jelang penutupan Olimpiade Paris Minggu (11/8/2024) kini di klasemen raihan medali naik berada di urutan ke-28, namun masih di bawah negara Asean lainnya, urutan ke-26 Filipina (2 emas 2 perunggu). Sedangkan negara Asean lainnya Thailand dengan (1 emas 3 perak dan 1 perunggu) di urutan ke-32, Malaysia (2 perunggu) di urutan ke-76.
Bagi Rizki Juniasyah raihan medali emas pada partisipasi pertama kali di Olimpiade Paris 2024 merupakan kejutan karena lawan lawan yang dihadapi sudah lebih berpengalaman. Namun tekad yang kuat dan dukungan keluarga yang optimal, terlebih ayahnya juga mantan atlet angkat berat yang berlaga di SEA Games membuat langkahnya menjadi atlet angkat besi mencapai target yang diharapkan.
Pada kejuaraan World Cup angkat berat 2024 April lalu, Rizki mampu tampil lebih baik dari seniornya Rachmat Erwin pemegang beberapa rekor dunia, sehingga berhak ikut Oimpiade Paris 2024.
“Ini prestasi terbaik saya meski baru pertama kali tampil di Olimpiade, semoga kedepannya performa saya bisa lebih baik lagi,“ ungkap Rizki.
Hasil Angkat Besi Kelas 73 kg
- Rizki Juniarsyah (Indonesia) 354 kg.
- Weeraphon Wichuma (Thailand) 346 kg.
- Bozhidan Andreev (Bulgaria) 344 kg.
Hasil Panjat Tebing, nomor Speed Climbing Putra
- Veddriq Leonardo (Indonesia) 4,75 detik
- Wu Peng (Tiongkok) 4,77 detik
- Samuel Watsen (AS) 4.74 (rekor dunia)
Klasemen Olimpiade Paris 2024
- Amerika Serikat 30 (emas) 38 (perak) 19 (perunggu)
- Tiongkok 29 25 19
- Australia 18 14 13
- Prancis 14 19 21
- Inggris 13 17 21
- Korea 13 8 7
- Jepang 13 7 13
- Belanda 11 6 8
- Italia 10 11 9
- Jerman 9 8 6
…26. Filipina 2 – 2
….. 28. Indonesia 2 – 1
……32. Thailand 1 – 2
….. 76. Malaysia – – 2
(Bambang Kunthady)***