Berbuka Penuh Makna di Pasar Ramadan di The Papandayan

Berbuka Penuh Makna di Pasar Ramadan di The Papandayan

Menyambut bulan suci Ramadhan 2025, The Papandayan kembali menghadirkan pengalaman berbuka puasa yang spesial melalui acara bertajuk Pasar Ramadan. Mengusung konsep yang sudah menjadi tradisi, The Papandayan menawarkan berbagai hidangan lezat, termasuk sajian unggulan Gule Kambing Daging Asap, yang dijamin akan menggugah selera para tamu.

Executive Chef The Papandayan Dadang Suryaman mengatakan menu ini Terbuat dari daging kambing empuk yang dimasak dalam kuah gulai kaya rempah. Dihadirkan dengan pilihan nasi putih atau lontong, sajian ini menjadi pilihan utama para tamu yang ingin menikmati hidangan berbuka yang menggugah selera.

“Selain Gule Kambing Daging Asap, kami juga menawarkan berbagai pilihan menu lezat lainnya. Seperti Nasi Goreng Cantonese, Mie Tek Tek, Kailan Saus Bawang Putih, Ikan Bumbu Bali, dan berbagai Soup yang cocok untuk berbuka. Untuk takjil, tersedia Bubur Kampiun, jajanan khas Sunda, Gorengan, serta Kebab yang memanjakan lidah,” katanya.

Pengunjung dapat menikmati berbagai hidangan istimewa ini di Pago Restaurant melalui paket all-you-can-eat dengan harga Rp 299.000++ per orang. Untuk pemesanan sebelum 22 Februari 2025, The Papandayan menawarkan harga spesial Rp. 250.000 net/pax.

Pasar Ramadan di The Papandayan menjadi acara yang sangat dinantikan setiap tahunnya. Sanjaya Purnawarman, Outlet Manager The Papandayan, menyatakan bahwa antusiasme pengunjung tahun ini diperkirakan akan semakin meningkat, mencerminkan kesuksesan acara yang telah digelar selama bertahun-tahun.

“Kami berharap, Iftar Ramadan di The Papandayan tahun ini akan lebih memuaskan bagi para pengunjung, karena sajian khas di Pago Restaurant yang sangat beragam dapat menjadi pilihan utama para tamu untuk berbuka puasa,” ujar Sanjaya.

Selain menikmati hidangan lezat, para tamu juga dapat menikmati berbagai fasilitas dan spot foto menarik yang ada di hotel. Salah satunya adalah Tropical Garden, sebuah taman indah di tengah hotel yang dikelilingi pepohonan rindang, lengkap dengan air terjun dan kolam ikan koi yang menenangkan.

Tamu juga dapat memanfaatkan fasilitas ibadah yang tersedia, seperti masjid besar yang dapat menampung hingga 100 jamaah, serta musala yang nyaman untuk beribadah selama Ramadan.
Cita Hepiningtias, Hotel Manager The Papandayan, mengungkapkan bahwa hotel ini berkomitmen untuk memberikan pengalaman berbuka puasa yang lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Dengan lokasi yang strategis di pusat kota Bandung, serta berbagai fasilitas unggulan, The Papandayan berharap menjadi pilihan utama bagi para tamu yang ingin merayakan Ramadan dengan kenyamanan dan suasana yang hangat,” ujarnya.***

Komentar