Tour de France 2023: Philipsen Cetak Hat-trick

BORDEAUX, PRANCIS (TUGUBANDUNG.ID) – Sprinter muda terbaik pada Tour de France 2023, Jasper Philipsen (25) Belgia dari tim Alpecin Deceuninck kembali membuktikan ketangguhanya memenangi lagi adu sprint finis rute datar etape VII di Bordeaux, Sabtu (8/7/2023) dinihari WIB setelah secara dramatis pada 50 meter terakhir melewati sprinter kawakan asal Inggris Mark Cavendish (38) dari tim Astana Qhazakstan, urutan ketiga oleh sprinter asal Eretria (Afrika) Biniam Girmay (Intermarche).

Bagi Philipsen ini merupakan Hat-trick merebut tiga etape TdF 2023 (etape III, IV dan VII), sukses ini dicapai berkat dukungan Mathieu van der Poel kapten tim yang menjadi pembuka sprint terakhir bagi Philipsen dari rangkaian pembalap tim Alpecin Deceuninck yang membuka jalur sprint pada 2 km terakhir.

Peloton utama yang dihuni semua rangking atas klasemen termasuk pemegang kaus kuning Jonas Vingegaard (Jumbo Visma) dan rangking kedua klasemen Tadej Pogacar (UAE Team Emirates) pada etape VII ini (Mont-de-Marsan ke Bordeaux 169 km) mencapai finis bersamaan dengan para sprinter yang beradu sprint finis terdepan dengan waktu sama 3 jam 46 menit 28 detik.

Dengan demikian tak ada perubahan di klasemen umum, Jonas kokoh memimpin klasemen dengan keunggulan 25 detik atas runner up Tadej Pogacar (UAE Team Emirates/Slovenia) dan ketiga Jai Hindley (Bora Hansgrohe/Australia) +1 menit 34 detik dan keempat Simon Yates (Jayco Alula/Inggris) +3 menit 14 detik.

Rekor Eddy Merckx Bertahan

Hasil finis kedua di etape VII bagi sprinter kawakan terkemuka Mark Cavendish (Astana/Inggris) menyebabkan ambisinya untuk bisa memecahkan rekor 34 etape kemenangan TdF yang dicatat Eddy Merckx (Belgia) dan dirinya untuk sementara belum kesampaian.

“Saya telah berupaya keras dan hampir berhasil namun ada gangguan teknis jelang finis, perseneling gigi belakang pindah dari 11 ke 12 sehingga kayuhan terganggu, tapi harus diakui Jesper adalah sprinter muda tangguh, selamat atas kemenangan yang diraihnya, saya harus puas finis kedua dan belum bisa memecahkan rekor kemenangan etape TdF oleh Eddy Merckx 34 etape, saya menyamai rekornya tahun lalu pada TdF 2022,” tutur Cavendish.

Sementara Jasper Philipsen yang mencatat Hat-trick mengatakan sangat gembira yang dicapai berkat dukungan tim Alpecin serta kerja sama kompak dengan kapten timnya Mathieu van der Poel yang membantunya mencapai hasil gemilang itu.

“Tanpa dukungan Mathieu saya tidak mungkin mencapai hasil ini, dia amat mempecayai kemampuan saya untuk bisa menyelesaikan sprint finis rute datar di TdF, itulah sebabnya saya selalu tampil extra keras untuk bisa finis terdepan,” ungkap Jasper Philipsen yang bersama Mathieu van der Poel kini menjadi duet sprinter paling tangguh di TdF 2023.

Minggu (9/7/2023) dinihari WIB, etape VIII Libourne – Limoges sejauh 200 km rute datar dan sebagian perbukitan ringan yang akan menjadi porsi bagi bagi para sprinter dan oportunis yang pasti akan mencoba break away. (Bambang Kunthady)***

Komentar