BEM FISIP Universitas Pasundan Lakukan Pengabdian Masyarakat di Kabupaten Subang

TUGUBANDUNG.ID – Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik  Universitas Pasundan (FISIP Unpas) melakukan pengabdian masyarakat sebagai pelaksanaan tugas Tridarma Perguruan Tinggi yang ketiga, yaitu pengabdian kepada masyarakat. Mahasiswa yang tergabung dalam BEM FISIP Unpas melalui Bidang Kementerian Sosial melakukan pengabdian masyarakat pada 17 s.d. 22 Maret 2022 di Desa Cibeusi, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang.

Kegiatan PKM ini bertema membangun keterampilan dalam upaya pengembangan dan pemberdayaan masyarakat desa yang sehat, inovatif, serta peduli akan kebersihan selama pandemi Covid-19 . “Dalam PKM ini, para  mahasiswa bekerjasama dengan masyarakat Desa Cibeusi untuk memajukan daerahnya.  Di dalamnya, mahasiswa melakukan kunjungan ke beberapa UMKM dan wisata yang ada di Desa Cibeusi. Dari kegiatan ini ternyata mencuat harapan para pelaku UMKM bersama mahasiswa agar keberadaan dan potensi UMKM Desa Cibeusi ini diperkenalkan hingga keluar wilayah,” ungkap Ketua Pelaksana PKM BEM FISIP Unpas – Kementerian Sosial 2022 Siska Afrianida.

Berikut beberapa UMKM yang sempat dikunjungi mahasiswa dan kemudian terjadi sharing pengalaman, pengetahuan, dan pemahaman sebagaimana dilaporkan Zaky, mahasiswa magang di Tugubandung.id.***

Petani Lemon California

Beras dan Ketan Hitam Cimenak

Kawasan Wisata Curug Cibareubeuy

Peternak Lebah Penghasil Madu Hitam Cibeusi

Makanan Khas Saroja Cibeusi

 

Komentar